Article Detail
Sumatif Tengah Semester 2 (STS 2) hari ke-4
Di hari Kamis ini, kami peserta didik kelas 1 - 6 SD Santo Carolus melaksanakan Sumatif Tengah Semester hari ke 4.
Sumatif Tengah Semester adalah ujian yang diselenggarakan di pertengahan semester. Penilaian sumatif diberikan dengan maksud untuk mengetahui apakah peserta didik di SD Santo Carolus sudah menguasai standar kompetensi yang telah ditetapkan atau belum. Dari hasil sumatif ini, guru dapat mengevaluasi pembelajaran sebelumnya dan mengetahui kebutuhan belajar peserta didik sehingga dapat meningkatkan pengajaran di materi selanjutnya.
"Jangan biarkan rasa gugup merusak semua yang telah kamu persiapkan! Semoga sukses dengan ujianmu.”
Salam sehat.
Salam Tarakanita.
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment