Article Detail
Nilai Conviction dalam kehidupannya.
Sekolah Tarakanita mendidik para siswa untuk memiliki nilai Conviction dalam kehidupannya.* Conviction adalah sebuah keberanian, ketangguhan, dan daya juang untuk menghadapi segala cobaan yang dihadapi atau dialami dalam kehidupan. Conviction juga dapat membuat manusia lebih terbuka akan tanda-tanda zaman.
Orang yang memiliki nilai Conviction adalah orang yang belajar untuk menghayati prinsip-prinsip kehidupan dengan keteguhan dan berusaha untuk melaksanakan secara konsisten didalam segala aspek kehidupan. Dengan nilai ini, orang berusaha mengisi kehidupan berdasarkan keyakinan-keyakinan sebagai suatu kebenaran dan bertahan dengan kesabaran untuk mewujudkan dalam kehidupan.
Conviction merupakan nilai spiritualitas yang diperjuangkan Bunda Elisabeth Gruyters ketika ia berupaya dan berjuang merawat dan mendidik anak-anak miskin yang jumlahnya semakin bertambah. Meskipun dukungan dari masyarakat sekitar terhadap upayanya sangat sedikit, Bunda Elisabeth tidak menyerah. Dengan kesabaran dan susah payah ia terus bekerja keras karena memiliki keinginan yang besar untuk maju, serta kesanggupan untuk menderita dan berdiam diri, penuh kesabaran dan kegembiraan serta keberanian yang tangguh.
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment