Article Detail
Menghidupi nilai-nilai PKT
Hai Carolusians!
Dalam masa pandemi anak-anak
memiliki banyak waktu untuk berkumpul bersama keluaraga di rumah. Banyak
aktivitas yang bisa dilakukan misalnya menyapu, membersihkan kamar, dan menyiapkan
makan pagi di rumah. PKT telah menjadi
salah satu pendidikan karakter para peserta didik yang harus dihidupi setiap
saat. Hari ini peserta didik kelas Vmembantu orang tua dalam menyiapkan makan
pagi untuk keluarga . Anak-anak merasa senang karena mereka dapat bekerja sama
dengan keluarga. Melalui PKT para peserta didik akan semakin mandiri serta
mampu bertanggungjawab dalam hidupnya.
Ayo, kita sebagai anak-anak
Tarakanita selalu menghidupi nilai-nilai PKT agar menjadi generasi muda yang cerdas,
mandiri dan bertanggungjawab! Jadilah Anak-anak bangsa yang dapat membanggakan
kita semua!
#yayasantarakanita
#tarakanitasurabaya
#cerdasberintegritas
#sekolahtarakanita
-
there are no comments yet