Article Detail

Hari Studi Guru SD Santo Carolus

Hari Studi Guru SD Santo Carolus

Hari Sabtu, 10 Oktober 2020 merupakan hari untuk pengembangan profesi guru di SD santo Carolus yang dilaksanakan secara virtual. Kegiatan ini dikenal dengan Hari Studi Guru yang merupakan agenda rutin para guru untuk bersama-sama saling menimba ilmu untuk perkembangan profesinya. 

Meskipun masih  melaksankan  Pembelajaran Jarak Jauh akibat pandemi Covid-19, guru – guru tetap bersemangat  untuk belajar mencari inovasi baru dan pengetahuan yang luas dalam menggunakan media online sebagai penganti proses belajar.

Kegiatan HSG ini dilaksanakan secara online dari rumah masing-masing guru. Acara ini dimulai pukul.07.30 – 11.00, terbagi menjadi 2 sesi, untuk sesi yang pertama disampaikan oleh  Bapak Diky Priambudi  sebagai narasumber TI tentang Google Class Room dengan moderator Bapak Antonius Ade  Prayudi, untuk sesi ke 2 pemateri Ibu Rosalia Indah Ernawati dengan moderator Bapak Diky Priambudi materi Bedah Buku “Membangun Kemitraan Keluarga dan Sekolah.

Peserta HSG adalah Kepala Sekolah, wakasek, dan para guru, kegiatan ini sangat menarik dan menyenangkan karena bisa praktek langsung dan sangat bermanfaat untuk para guru selama masa PJJ. Semua mengikuti dengan sangat senang dan antusias,terbukti dengan banyak pertanyaan yang disampaikan oleh peserta  baik tentang TI maupun bedah buku yang sudah disampaikan oleh nara sumber. Semoga dapat diterapkan dalam pembelajaran jarak jauh selama ini dan mampu memberikan pelayanan yang terbaik dan kreatif, sehingga bermakna dan bergunan bagi peserta didik dan lembaga. Tetap semangat,,,Tarakanita Yes...

Hari Studi Guru SD Santo Carolus

Hari Studi Guru SD Santo Carolus

Pada hari Sabtu, 09 Januari 2021 guru-guru SD Santo Carolus melakspeserta didikan kegiatan HSG (Hari Studi Guru) melalui zoom meeting. HSG ini diisi dengan dua narasumber yaitu narasumber pertama Bapak F.X. Eko Suroyo dengan moderator Ibu Dyan Erlisa dan narasumber kedua yaitu Ibu Rosa De Shinta dengan moderator Ibu Valentina Dian Permata.

Pada sesi pertama dengan narasumber Bapak F.X. Eko Suroyo dan yang membahas tentang “Terapi Kecerdasan Peserta didik dengan Dongeng”. Sebagai orang tua, guru perlu mengajak peserta didik bercerita dan mendongeng. Bercerita dan mendongeng merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat bagi perkembangan otak peserta didik. Dongeng dapat mengasah daya pikir dan imajinasi peserta didik, meningkatkan kemampuan berbahasa dan berkomunikasi, membangun karakter peserta didik, menghangatkan hubungan orang tua atau guru dan peserta didik. Mendongeng juga mempunyai metode dan ilmu tersendiri sehingga tujuan dapat tercapai. Dongeng pada umumnya mengandung nasihat dan pesan moral yang baik. Metode bercerita menjadi efektif karena cerita terekam jauh lebih kuat di dalam memori peserta didik.

Lalu pada sesi kedua dengan narasumber Ibu Rosa De Shinta yang membahas tentang “Games Edukasi dengan WordWall”. WordWall ini merupakan platform yang dapat digunakan untuk membuat kuis atau soal-soal interaktif yang menarik dan dapat diberikan kepada peserta didik untuk menunjang kegiatan belajar mengajar khususnya pada masa pandemi seperti ini. Dalam memberikan kuis-kuis tidak hanya terdiri dari 1 atau 2 cara melainkan sangat banyak sehingga dapat diberikan kepada peserta didik. WordWall ini merupakan salah satu cara yang menarik yang dapat diberikan kepada peserta didik.

Kegiatan HSG hari ini sangat bermanfaat untuk para guru sehingga dapat diimplementasikan dalam kegiatan proses belajar mengajar. Dengan adanya kegiatan ini, wawasan dan pengetahuan para guru menjadi lebih luas dan dapat mengembangkan berbagai inovasi pembelajaran. (Dian Permata )

 

 

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment