Article Detail

Belajar bersama English Firsh kelas 2

Belajar bersama English Firsh kelas 2

 

Hari Jumat, 29 Januari 2021 kelas 2 SD Santo Carolus merasa gembira karena bisa belajar bersama guru tamu  dari lembaga English Firsh via zoom. Kegiatan ini dimulai pukul 09.00 – 10.00. Mereka belajar bahasa Inggris bersama Ms. Devi dan Mr. Christian dari EF serta didampingi oleh wali kelas. Adapun tema yang disampaikan kali ini adalah “Farm Animals “

Sesi awal, pengajar, Ms.Devi, menanyakan kepada  peserta didik apa saja hewan-hewan favorit mereka,  dan dilanjutkan dengan menebak hewan apa saja yang ada di dalam gambar. Setelah itu, pengajar memberikan gambar-gambar hewan dengan maksud mengajarkan kosa kata hewan seperti chicken, cow, duck.fox, frog, goat, horse, pig, sheep, dan dog.

Para peserta didik mengetahui semua nama hewan-hewan tersebut. Ms Devi melanjutkan sesi dengan “memory games” yang dimana para peserta didik diminta menutup mata sejenak selagi pengajar menutup salah satu gambar hewan yang ditampilkan di PPT. Semakin lanjut, kesulitan makin ditingkatkan dengan menutup gambar lebih dari satu.

Setelah menampilkan beberapa gambar   hewan yang sedang melakukan aktifitas, anak-anak menyebutkan kata kerja tersebut. Pengajar mengajak mereka untuk melakukan aksi gerakan-gerakan berdasarkan kata kerja yang baru saja mereka pelajari. Sesi ini dilanjutkan dengan pengajar maupun moderator meminta dua peserta didik untuk melakukan gerakan yang ditentukan dari salah satu peserta didik yang dimana akan  ditebak oleh peserta didik satunya.

Pengajar memulai sesi ini dengan merefrensikan dari kata kerja yang baru saja mereka pelajari seperti “Can horse run? ; Yes, it can”. Sesudahnya, pengajar maupun moderator meminta dua peserta didik dimana salah satu akan menanyakan peserta didik pasangannya yang akan dijawab dengan menggunakan tata bahasa yang diajarkan. Walaupun belajar tata bahasa, yang lebih ditekankan dalam pengajaran ini adalah kemampuan berbicara, sehingga kesalahan tata bahasa yang mungkin diutarakan para pelajar masih tidak diperhatikan sepenuhnya. Peserta didik sangat senang dan antusias mengikuti PJJ hari ini. Semoga PJJ bersama guru tamu kali ini bermafaat untuk peserta didik  dalam pembelajaran bahasa Inggris.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment