Article Detail

Tubuhku Milikku

Kegiatan Sex Education kelas 3 Tahun Pelajaran 2019-2020

“Tubuhku Milikku”

 

Pada hari Rabu tanggal 25 September 2019, peserta didik kelas 3 A, B, C SD Santo Carolus mengikuti kegiatan Sex Education (Sex Edu) di Sekolah. Kegiatan ini merupakan program tiap tahun di SD Santo Carolus Surabaya. Tema pembinaan Sex Edu adalah tentang “Tubuhku Milikku”.

Peserta didik  yang mengikuti kegiatan Sex Edu ini sekitar 104 anak, tetapi penyampaian materi pembinaan dilakukan secara bergantian per kelas sekitar 35 anak.

Pemberi materi pembinaan Sex Edu adalah Ibu Lili, Psykholog dari Ubaya.

Inti dari materi pembinaan adalah himbauan kepada setiap anak untuk menjaga dan melindungi tubuh dari perilaku orang lain terutama yang tidak dikenal.

Sikap yang sebaiknya dilakukan jika ada indikasi dari orang yang akan melakukan perbuatan yang berhubungan dengan menyentuh anggota tubuh adalah: waspada, melawan, berteriak, atau lari menjauh. Tidak mudah terbujuk oleh rayuan/ iming-iming dari orang yang tidak dikenal.

Tujuan dari kegiatan Sex Edu adalah agar peserta didik dapat menjaga tubuh/ diri dan mengetahui cara menyikapi adanya pelecehan seksual oleh orang lain.

Peserta didik mengikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh dan antusias.

Kegiatan pembinaan ini berlangsung sekitar 90 menit.

 

 

                                                                                                                           Penyusun

                                                                                                                   Anastasia Sutantini

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment