Article Detail

Sex Education Kelas 5

Sex Education Kelas 5

SD Santo Carolus Surabaya

Sex Education merupakan salah satu pendidikan yang wajib diberikan untuk peserta didik sekolah dasar, karena dengan menamankan pendidikan sex dari usia dini khususnya peserta didik sekolah dasar, peserta didik semakin tahu dan dapat menjaga diri dari sekarang.

SD Santo Carolus juga mengadakan pendidikan Sex Education khususnya untuk peserta didik kelas 5. Pelaksanaan kegiatan ini pada hari Selasa, 20 Oktober 2014, pukul 08.00 – 10.30, sebagai narasumber adalah Ibu Liliana dari Universitas Surabaya. Kegiatan dimulai dari peserta didik putri terlebih dahulu, kemudian bergantian peserta didik putra.

                Kegiatan ini mendapat antusias  dari peserta didik, terbukti banyak peserta didik yang mengajukan pertanyaan dan sangat senang dalam mengikuti kegiatan ini. Bahkan saat kegiatan ini selesai masih banyak peserta didik yang ingin tahu dengan mengajukan beberapa pertanyaan.

Masa pubertas pada peserta didik memang perlu mendapat perhatian baik dari diri sendiri maupun pendampingan dari orang tua, supaya perkembangan pribadi maupun fisik dari seorang anak tidak disalah gunakan,dan dapat berkembang dengan baik dan normal.

Hal-hal yang perlu diperhatikan pada masa pubertas adalah:

1. Perubahan pola pikir

2. Perubahan sosial

Perbedaan fisik antara pria dan wanita berpengaruh pada :

1. Cara bersikap

2. Cara bersosialisasi

3. Cara berfikir dan memecahkan masalah.

4. Cara berpakaian

5. Pilihan pekerjaan (kegiatan)

Masalah Psikologi

1. Kurang siap menghadapi masa puber.

2. Konsep diri yang kurang baik

3. Kurang puas akan perubahan tubuh

4. Kurang mampu menerima peran seks secara sosial

5. Penyimpangan pematangan seksual

    Semoga dengan kegiatan ini peserta didik dapat mengembangkan sikap dan kepribadian yang lebih matang. Selamat untuk peserta didik kelas 5 yang telah mengikuti pendidikan sex education tahun ini. (Th. Sri Muriasrini)

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment