Article Detail
STUDY WISATA KE KEBUN BINATANG
STUDY WISATA KE KEBUN BINATANG
Study wisata merupakan kegiatan di luar kelas yang bertujuan untuk mempelajari proses yang sebenarnya (langsung) di lapangan. Study wisata merupakan salah satu program kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahun di SD Santo Carolus. Kali ini tujuan study wisata kelas I mengunjungi Kebun Binatang Surabaya pada hari Senin, 10 November 2014.
Di Kebun Binatang, peserta didik belajar bersama tentang pengalaman mengamati lingkungan sekitar terutama kehidupan hewan secara langsung. Setelah kegiatan study wisata, peserta didik diharapkan dapat menceritakan kembali secara tertulis pengalaman dalam mengamati secara langsung kehidupan hewan di kebun binatang. Hal ini berkaitan dengan muatan pelajaran Bahasa Indonesia KD 4.4 Menyampaikan teks cerita diri/personal tentang keluarga secara mandiri dalam bahasa Indonesia lisan dan tulis yang dapat diisi dengan kosakata bahasa daerah untuk membantu penyajian. Indikatornya Menceritakan kegiatan pagi hari secara runtut berdasarkan pengamatan.
Kegiatan study wisata dapat berlangsung dengan lancar berkat kerjasama dengan pihak pengelola Kebun Binatang Surabaya. Peserta didik pun dapat mengikuti dengan penuh semangat dan sangat antusias sekali mendengarkan penjelasan dari bapak dan ibu pemandu yaitu Bu Rina, Bu Rosa, Bu Lastri, Bu Santi, Pak Giyanto dan Pak Febri . Peserta didik juga dapat belajar mengenal kehidupan hewan serta menyayangi hewan sehingga kelak dapat ikut serta melestarikan kelangsungan hidup hewan.
Peserta didik tidak hanya berkeliling lokasi untuk mengenal berbagai jenis hewan yang ada tetapi juga diajak memberi makan hewan sebagai bukti cinta satwa. Sehingga akan tercipta lingkungan alam yang indah dan lestari baik hewan-hewannya maupun tumbuhannya. Semoga kegiatan study wisata dapat bermanfaat bagi peserta didik terutama pengalaman langsung mengenal kehidupan hewan sehingga dapat membantu peserta didik dapat menceritakan kegiatan yang dialaminya secara runtut dan penggunaan Bahasa Indonesia yang baik dan benar. Selamat berjumpa lagi di study wisata berikutnya.....by...by! (lastri)
-
there are no comments yet