Article Detail
STUDI WISATA KE PANTAI RIA KENJERAN
STUDI WISATA KE PANTAI RIA KENJERAN
Pembelajaran di luar kelas dipilih sebagai teknik yang cocok untuk pembelajaran peserta didik sekolah dasar karena proses pembelajaran peserta didik harus benar-benar menyenangkan sehingga peserta didik betah untuk belajar. Hal ini menjadi salah satu upaya terciptanya pembelajaran yang terhindar dari kejenuhan, kebosanan, dan persepsi belajar hanya di kelas.
Hari Selasa, 9 Oktober 2018 adalah hari yang ditunggu-tunggu oleh peserta didik kelas V SD Santo Carolus Surabaya, karena akan melaksanakan kegiatan belajar di luar kelas yakni ke Pantai Ria Kenjeran dan Klenteng Sanggar Agung. Tujuan kegiatan ini adalah untuk memperoleh informasi tentang kegiatan ekonomi masyarakat di sekitar Pantai Ria Kenjeran dan untuk mempelajari keberagaman agama di Indonesia. (Bertus)
-
there are no comments yet