Article Detail

SOSIALISASI DONASI SEJUTA KARUNG

SOSIALISASI DONASI SEJUTA KARUNG

            Limbah/sampah adalah segala sesuatu yang sudah tidak terpakai lagi sebagai barang produksi maupun konsumsi, yang jika langsung dibuang ke lingkungan tanpa pengolahan terlebih dahulu dapat menjadi beban bagi lingkungan. Limbah/sampah dihasilkan oleh masyarakat setiap hari.

            Salah satu solusi yang bisa mengurangi permasalahan sampah adalah dengan melakukan pemilahan sampah. Bank sampah adalah tempat pemilahan dan pengumpulan sampah yang dapat didaur ulang dan atau diguna ulang yang memiliki nilai ekonomi. (Pasal 1 Permen LH No.13 Tahun 2012 tentang Pedoman Pelaksanaan Reduce, Reuse, dan Recycle melalui Bank Sampah).

            Lingkungan yang bersih dan bebas sampah adalah impian semua orang, termasuk komunitas SD Santo Carolus. Oleh karena itu perlu adanya kerja sama yang baik antara warga sekolah dan masyarakat pada umumnya juga instansi terkait. SD Santo Carolus ikut terlibat langsung pengadaan karung sebagai salah satu kebutuhan untuk mewujudkan kebersihan lingkungan hidup. Karung dibutuhkan dalam proses pemilahan dalam jumlah yang besar.

            Program Donasi Sejuta Karung oleh Yayasan Cita Bina Insani didukung oleh SD Santo Carolus. Sosialisasi Program Donasi Sejuta Karung dilaksanakan di SD Santo Carolus pada hari Kamis tanggal 13 Oktober 2016 pada pukul 09.25 – pukul 10.25 oleh petugas dari Bank Sampah Bina Mandiri dan petugas dari Yayasan Cita Bina Insani. Tujuan dari sosialisasi Donasi Sejuta Karung ini adalah mendapatkan karung sebanyak mungkin yang nantinya digunakan dalam proses pemilahan sampah khususnya di wilayah Surabaya.

            Adapun manfaat kegiatan sosialisasi Donasi Sejuta Karung ini antara lain : (a) mengajak peserta didik untuk melatih kepekaan terhadap lingkungan hidup, (b) mengajak peserta didik untuk berkontribusi di bidanglingkungan hidup, (c)melatih jiwa kepemimpinan peserta didik, (d) melatih komunikasi peserta didik dalam mengumpulkan karung di kelas masing-masing.

            Kegiatan ini perlu dukungan semua pihak baik sekolah, orang tua, peserta didik, juga instansi terkait. Selamat berlomba-lomba untuk mengumpulkan karung sebanyak-banyaknya. Selamat dan sukses selalu. (emi)

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment