Article Detail

Pertemuan Orang Tua Kelas 6 SD Santo Carolus Surabaya

Pertemuan Orang Tua Kelas 6

SD Santo Carolus Surabaya

 

Dalam mempersiapkan ujian untuk peserta didik kelas 6 SD Santo Carolus, maka pada hari Sabtu, 6 Januari 2018 mengadakan pertemuan orang tua dengan sekolah yang dimulai pikul 08.00 sampai pukul 09.30. Pertemuan diadakan di ruang media SMP Santo Carolus, Surabaya.

Dalam pertemuan kali ini,  sekolah menyampaikan program sekolah khususnya untuk peserta didik  kelas 6 di semester genap. Adapun informasi yang disampaikan adalah setrategi menghadapi ujian dan jadwal kegiatan selama semester 2 serta kriteria kelulusan. Informasi ini disampaikan oleh Ibu Anastasia Sulastri sebagai wakil kepala sekolah bagian kurikulum.

Selain informasi dari Wakakur, juga ada penyampaian informasi dari wali kelas. Materi yang disampaikan oleh wali kelas adalah tentang keadaan peserta didik saat ini, kegiatan khusus kelas 6 serta harapan dari wali kelas kepada orang tua untuk pendampingannya terhadap putra putrinya dalam persiapan kegiatan di semester 2.

Dengan diadakan pertemuan ini lebih awal,  harapan sekolah agar orang tua dapat memberikan pendampingan peserta didik dalam menghadapi UAS, Try Out, Ujian Praktik dan UASBN lebih matang.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment