Article Detail
PENDEKAR GEREJA, PENEGAK IMAN
PENDEKAR GEREJA, PENEGAK IMAN
“Di kala Gereja guncang dilanda arus jaman berdirilah sang pangeran menerjang badai topan” sepenggal lagu tersebut berkumandang saat perayaan ekaristi di Gereja Gembala yang Baik. Kalimat tersebut menggambarkan kisah hidup Santo Carolus Borromeus. yang sangat peduli pada sesama yang menderita, miskin, dan terlantar.
Carolus berusaha menjadi imam yang berjuang menegakkan kembali iman kristiani yang mulai luntur dan membantu orang-orang yang menderita. Cara hidup Carolus yang menegakkan kembali iman kristiani yang menyemangati para suster cinta kasih Carolus Borromeus menjadi pelindungnya. Santo Carolus menjadi pelindung bagi kami keluarga besar SD Santo Carolus. Kami berusaha meneladani sikap hidup dari Santo Carolus Borromeus.
Keluarga besar SD Santo Carolus berusaha meneladani kisah hidup Santo Carolus Borromeus dengan membantu sesama yang berkesesakan.Rasa peduli diimplementasikan melalui orang-orang yang mengalami kesesakan, peduli terhadap lingkungan hidup, peduli terhadap keutuhan alam dan lingkungan hidup. SD Santo Carolus merayakan pesta pelindung sekolah dengan merayakan perayaan ekaristi di Gereja Gembala yang Baik. Misa dilaksanakan pada tanggal 7 Nopember 2017. Perayaan Ekaristi dipimpin Romo Save SVD. Perayaan Ekaristi berjalan dengan lancar dan tertib. Petugas perayaan ekaristi peserta didik kelas VB. . Demikianlah perayaan pesta pilindung sekolah kami yang diadakan dengan perayaan syukur bersama, semoga kami keluarga besar SD Santo Carolus dapat meneladani cara hidup Carolus Borromeus. Selamat pesta. (Theresia Titik Sulasmi).
-
there are no comments yet