Article Detail
MEMPERINGATI HUT KEMERDEKAAN RI Ke 68
Peringatan Hari Kemerdekaan 17 Agustus selalu memberikan warna tersendiri bagi setiap warga Indonesia. Bisa dipastikan perayaan hari ulang tahun (HUT) Republik Indonesia ini selalu di meriahkan dengan lomba-lomba khas di berbagai daerah, seperti halnya warga SD.Santo CAROLUS Surabaya, juga menyelenggarakan lomba-lomba dalam memperingati HUT RI. Lomba-lomba itu dilaksanakan selama dua hari, mulai tgl 15 dan 16 Agustus 2013, lomba-lomba itu meliputi : estafet karet, estafet bola, balap kelereng, balap bendera, dan futsal.Semua jenis lomba tersebut memiliki filosofi seragam yakni perjuangan untuk mencapai kemerdekaan dari tangan-tangan penjajah yang ternyata tak mudah di peroleh.Dalam perlombaan dan pertandingan yang diadakan di SD. St Carolus Surabaya, diharapkan adanya kerjasama dalam memperoleh kemenangan. Puncak kemenangan dari lom ba-lomba yang diadakan di SD. St Carolus Surabaya, diadakan Upacara bendera tgl 17 Agustus 2013. Pada upa cara itu dihadiri suster,para karyawan SD. St Carolus, karyawan TK. St Carolus dan seluruh siswa kls IV,V,VI SD. St Carolus, serta pem bagian hadiah-hadiah bagi yang memperoleh kemenangan.(Edi,dkk)
Bravo HUT RI dan Bravo SD. St Carolus Surabaya
-
there are no comments yet