Article Detail
Karya Wisata kelas 3 ke Ciputra Golf
Karya Wisata kelas 3 ke Ciputra Golf
Kegiatan diikuti oleh peserta didik kelas 3 A, B dan C jumlah peserta 108 peserta didik dengan 6 pendamping dari sekolah. Berangkat dari sekolah pukul 07.00 dengan 2 bus. Kegiatan berkonsep out bond dengan permainan jaring laba-laba, flying fox, jembatan V, jembatan gladak, bertanam, ayunan tarzan, pipa bocor dan menangkap ikan.
108 peserta didik dibagi menjadi 4 kelompok dengan pemandunya masing-masing. Permainan selesai pukul 12.00. Selesai permaian anak-anak berkumpul di depan tenda untuk makan bersama. Kegiatan diakhiri dengan evaluasi dan ucapan terimakasih. Rombongan kembali ke sekolah pukul 12.15 dan tiba pukul 13.10.
Kegiatan ini sesuai dengan Sandar Kompetensi memahami lingkungan dan melaksanakan kerja sama di sekitar kita dan Kompetensi Dasar Menceritakan lingkungan alam dan buatan di sekitar kita pada mata pelajaran IPS. Nilai-nilai ketarakanitaan dari kegiatan ini adalah peserta didik dilatih untuk saling kerjasama (community), daya juang (conviction), bersyukur dan merayakan keberhasilan (celebration).
Tujuan dari karya wisata ini adalah mengasah kecerdasan majemuk peserta didik dari teori Howard Gardner. Kecerdasan yang dilatihkan adalah kecerdasan alam (Naturalist Intelligence) dan kecerdasan interpersonal (Interpersonal Intelligence). Kecerdasan alam peserta didik dilatih untuk berani menghadapi tantangan, dekat dengan alam, dan keseimbangan tubuh. Kecerdasan interpersonal yang dilatihkan adalah memotivasi, ekspresi wajah, suara, dan gerakan anggota tubuh dan kreativitas. Semoga dengan adanya karya wisata ini kecerdasan para peserta didik SD Santo Carolus semakin berkembang dalam menghadapi tantangan di masa dengan. Jayalah Carolus!
Oleh: Anastasia Sutantini dan Endang Suryana
-
there are no comments yet