Article Detail
Horeee ... Aku Menang
Horeee ... Aku Menang
Untuk melatih dan menumbuhkan daya juang peserta didik, sekolah senantiasa mengirim peserta didik dalam setiap acara yang diselenggarakan banyak lembaga terkait. Termasuk didalamnya ketika SMP Santo Carolus menyelenggarakan kegiatan Sint Car JHS Competition pada tanggal 20 Januari 2017 yang lalu. Jenis pertandingannya adalah fuutsal dan Matematika.
SD Santo Carolus mengirimkan 2 regu fuutsal dan 2 regu Matematika. Tentunya 2 regu fuutsal yang dikirim adalah tim yunior dan tim senior. Tim senior pastinya memiliki pengalaman lebih dibandingkan dengan tim yunior. Untuk tim Matematika SD Santo Carolus juga mengirim 2 tim yakni satu tim Davin Reynard Wijaya dan Hand Sanjaya, satu tim lagi yakni Daisy Lina Darma dan Maria Calista Gabriella . Pendamping tim fuutsal adalah Bapak Antonius Sugiyanto dan pendamping tim Matematika adalah Ibu V. Dwi Suparmantari.
Persiapan untuk mengikuti pertandingan ini sudah dilakukan beberapa hari. Dan hasilnya? Dengan penuh semangat dan daya juang yang tinggi, tim fuutsal senior meraih juara III, dan tim Matematika yang diwakili Davin Reynard Wijaya dan Hans Sanjaya meraih juara I. Untuk tim fuutsal yunior tidak perlu berkecil hati ya, pasti kalian bisa seperti kakak-kakak untuk mencetak gol. Juga tim Matematika yang belum menang, kalian tetep semangat ya karena kalian sudah berani mencoba untuk mencari pengalaman bertanding dengan baik. Sukses selalu untuk kalian semua. Tuhan memberkati.
-
there are no comments yet