Article Detail
Cooking Class di SD Santo Carolus
Cooking Class di SD Santo Carolus
Cooking class identik dengan wanita dan belajar masak memasak. Namun berbeda dengan yang ada di SD Santo Carolus. Setelah peserta didik menyelesaikan Penilaian Tengah Semester (PTS), mereka diajak untuk refresing sejenak dengan mengikuti cooking class. Cooking class ini diikuti oleh peserta didik dari kelas 1 – kelas 6.
Sebagai pelaksananya adalah orang tua peserta didik yang tergabung dalam FKKSKM SD Santo Carolus. Sedangkan sebagai sponsor kegiatan ini adalah produk Diamond. Sebagai tujuan kegiatan ini adalah peserta didik mampu menyiapkan sendiri kebutuhan mereka yang sederhana, menyiapkan sarapan pagi, mengoles roti dengan kismis, susu, dan ice cream. Menciptakan suasana keakraban antar peserta didik, guru, dan FKKSKM. Serta melatih kreatifitas peserta didik.
Peserta didik tampak gembira dengan kegiatan cooking class ini. Di samping mereka belajar mengenal aneka jenis makanan dan mengoles roti dan ice cream, mereka juga diajak menari-nari ala Upin dan Ipin. Olah tubuhpun mereka lakukan dengan penuh ketawa. Selalu semangat dan ceria itulah peserta didik SD Santo Carolus.
-
there are no comments yet