Article Detail
CERIA BERSAMA SUSU ZEE
CERIA BERSAMA SUSU ZEE
Edukasi terhadap peserta didik dapat diberikan oleh siapa saja yang tujuannya adalah menambah wawasan peserta didik terhadap sesuatu yang baru. Dari pihak Bank, Kantor Pos, Dinas Pertanian, Dinas Pertamanan Kota, dll.
Untuk mendukung program Ugahari di sekolah, pihak sekolah bekerja sama dengan SUSU ZEE untuk memberikan edukasi kepada peserta didik. Setiap hari Senin peserta didik membawa makanan sehat yang dibawa peserta didik ke sekolah harus mempunyai kandungan gizi yang lengkap. Dan lebih lengkap lagi ditambah segelas susu. Edukasi manfaat susu bagi tubuh diberikan oleh SUSU ZEE, tepatnya pada hari Kamis tanggal 20 Oktober 2016 pada pukul 07.00 – 09.00. Pelaksanaannya dibuat bergilir supaya peserta didik benar-benar memahami manfaat susu bagi tubuh mereka.
Kegiatan ini tentunya menyenangkan peserta didik, lebih-lebih ketika peserta didik hadir ke sekolah persiapan perangkat SUSU ZEE sudah selesai dan siap memberikan edukasi kepada peserta didik. Wajah-wajah kegembiraan tampak terpancar di aora peserta didik. Di samping memberikan edukasi manfaat susu bagi peserta didik, kegiatan ini juga melatih peserta didik untuk setiap saat membudayakan budaya antre dan tidak berebut satu sama lain. Dan ternyata mereka bisa antre dengan rapi. Semoga edukasi yang diterima peserta didik hari ini benar-benar bermanfaat. Salam ceria dan senantiasa sehat.(emi)
-
there are no comments yet