Article Detail

Berwawasan Kebangsaan

Berwawasan Kebangsaan

            Pada hari Kamis tanggal 19 Januari 2017 SD Santo Carolus kedatangan tamu bapak-bapak veteran. Bapak-bapak Veteran ini diketuai oleh Bapak Anton. Beliau datang dengan teman seperjuangan dalam satu tim yang terdiri atas 13 orang.

            Tujuan kedatangan Bapak-bapak Veteran adalah memberikan wawasan kebangsaan kepada peserta didik dengan menceritakan perjuangan beliau pada masa sebelum kemerdekaan dan masa sesudah kemerdekaan. Peserta didik terbagi menjadi dua yakni sesi pertama kelas 1, 2, dan 3 dan sesi  kedua kelas 4, 5, dan 6.

            Rasa ingin tahu peserta didik tentang perjuangan masa lalu sangatlah besar, hal ini terbukti dari banyaknya pertanyaan yang diajukan peserta didik. Kegiatan wawasan kebangsaan ini dimulai pukul 07.15 – 09.00. Semoga dengan kegiatan ini peserta didik semakin mengetahui perjuangan pahlawan dan mampu meneladan perjuangan itu. 

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment