Article Detail
Berlatih Bersama Tim Futsal Kecamatan Wonocolo
Berlatih Bersama Tim Futsal Kecamatan Wonocolo
Pertandingan dan perlombaan sudah merupakan tradisi diadakan setiap menyongsong hari Kemerdekaan Republik Indonesia. Baik itu pertandingan yang bersifat pribadi atau kelompok. Hal tersebut juga dilaksanakan di Kota Surabaya. Di kota Pahlawan ini ada 3 pertandingan tingkat kota yakni Takraw, Bola Voley, dan futsal.
Ketiga tim ini dibentuk melalui seleksi antar sekolah di kecamatan. Untuk tim futsal yang sudah terbentuk dan 2 anggota tim futsal berasal dari SD Santo Carolus. Hari ini Selasa tanggal 8 Agustus 2017 tim futsal yang terdiri dari 5 sekolah yang ada di kecamatan Wonocolo berlatih bersama dengan kopel Bapak Agung dari Sekolah Dasar Negeri Margorejo 3.
Tujuan latihan bersama tim futsal ini pasti untuk saling mengenal antar anggota tim dan membuat kiat – kiat untuk menang dalam pertandingan nanti. Selamat berlatih ya. Terus semangat untuk mencapai kemenangan. Sukses selalu.
-
there are no comments yet