Article Detail
AYO MENCOBA melalui KELAS INTENS
AYO MENCOBA melalui KELAS INTENS
Sains merupakan salah satu mata pelajaran yang sangat menyenangkan bagi peserta didik. Tentunya menjadi menyenangkan bila dikemas dengan baik dan prosesnyapun benar-benar dipersiapkan dengan benar.
Sebagai sarana mengembangkan kemampuan peserta didik tentang Sains, dibentuklah kelompok Sains atau biasa disebut Kelas Intens di SD Santo Carolus pada tanggal 30 September 2016. Kelompok ini anggotanya dari kelas 4 – 6 dan dilaksanakan di luar waktu sekolah, yakni pada hari Jumat pkl 11.30 – 13.00. Pembinanya langsung oleh guru IPA yakni Ibu Rina Listyandari dan Bapak Antonius Ade P. Dan dibantu oleh tenaga dari lembaga lain.
Tujuan dari dibentuknya kelas intens ini antara lain mengembangkan COMPETENCI peserta didik di bidang Sains, memberikan bekal Ilmu kepada peserta didik tentang Sains, memahami materi dasar percobaan melatih peserta didik dalam mempraktekkan teori-teori Sains, melatih peserta didik membuat produk Sains, dan menampilkan pameran Sains dari produk yang dihasilkan.
Orang tua sangat mendukung dengan kegiatan ini dan mengijinkan putra/putrinya yang terpilih untuk mengikuti Kelas Intens pada siang hari. Materi Kelas Intens antara lain : Mengalir karena beda suhu, Ketapel kosong tisu, lampu lava sederhana, Seruling kertas sederhana, dll. Materi-materi tersebut diberikan secara bertahap setiap Jumat, teori, praktek/mencoba, dan menampilkan produk. Bahkan peserta didik harus mampu mempresentasikan produknya kepada teman-temannya.
Semoga Kelas Intens ini awal munculnya peserta didik yang mampu mengembangkan talentanya di bidang Sains. Semoga. (Emi)
-
there are no comments yet