Article Detail

AYO KITA BERBAGI UNTUK SESAMA YANG MENDERITA !

AYO KITA BERBAGI UNTUK SESAMA YANG MENDERITA !

                Dalam  upaya meningkatkan rasa kepedulian siswa terhadap masyarakat di sekitar yang berkesesakkan, maka siswa-siswi kelas 6 diajak untuk memberi perhatian kepada mereka dengan membantu mereka dalam bentuk uang atau sembako. Kegiatan ini berhubungan dengan pembelajaran PKT khususnya kelas 6 dimana berhubungan dengan nilai Cc5 yaitu nilai compassion yaitu sikap peduli kepada masyarakat sekitar yang berkesesakkan dalam hidupnya.

            Kegiatan ini dilakukan sekitar akhir Januari sampai awal Februari 2014. Dalam kegiatan ini, anak-anak melakukannya secara individu ada juga yang secara berkelompok. Adapun uang yang dipakai dalam kegiatan kepedulian ini menggunakan uang coin Carolus yang sudah dikumpulkan mulai dari semester 1 hingga awal semester 2. Namun tidak hanya menggunakan uang Carolus saja tetapi masing-masing kelompok ada yang menambah uang atau bahan-bahan sembako lainnya.

Adapun sasaran yang mereka bantu juga bermacam-macam. Mulai  ke panti asuhan, satpam, pemulung, tukang sampah, penjaga rel, dan keluarga miskin di sekitar lingkungan masyarakat.

Dalam kegiatan PKT tentang Compassion ini anak-anak sangat antusias melaksanakannya. Buktinya mereka melakukan kegiatan peduli setelah pulang sekolah bahkan ada juga yang saatnya hari Sabtu libur mereka masuk untuk  melakukan kegiatan peduli tersebut.

Dari hasil kegiatan peduli dalam pembelajaran PKT ini, pada umumnya anak-anak kelas enam merasa sangat senang karena bisa berbagi kepada mereka yang berkesesakkan hidup. Dan anak-anak juga  bersyukur karena mereka lebih beruntung karena  terlahir dalam keluarga yang berkecukupan. Dengan kegiatan peduli ini pula,  anak-anak juga merasa bangga karena ternyata apa yang anak-anak berikan ternyata dapat membantu mereka meskipun apa yang anak-anak bagi tidak begitu besar. ( Wali Kelas 6 : Bu Dwi, Bu Tina, dan Bp. Anton )

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment